Welcome to My Blog

hai friends.... thanks uda mau mampir di teras blog ini..... and trima kasih lagi bila ada yang mau meluangkan waktu tuk membaca apa yang saya tulis... moga dapat bermanfaat.... ^_^

Selasa, Mei 03, 2011

misteri pendaratan ufo dan alien 
 Pada tanggal 14 September 1994, sebuah UFO terlihat membelah langit Afrika. Dua hari kemudian, sesuatu mendarat di halaman sebuah sekolah di Ruwa, Zimbabwe.

Dari dalam benda misterius tersebut, keluar sesosok makhluk aneh yang belum pernah terlihat sebelumnya. Penampakan ini disaksikan oleh 62 pelajar yang saat itu sedang bermain di lapangan sekolah.

Hari itu tanggal 16 September 1994.

Sekitar 20 kilometer dari kota Harare, tepatnya di kota Ruwa, sekumpulan pelajar sekolah yang sedang bermain akan segera mengalami sesuatu yang luar biasa.

Saat itu pukul 10:15 pagi. Para guru di sekolah dasar Ariel sedang mengikuti rapat. Jadi, para murid dibiarkan bermain tanpa pengawasan. Satu-satunya orang dewasa yang ada di sekolah itu adalah seorang ibu yang sedang berjualan di kantin sekolah.

Sekolah Ariel, Ruwa, Zimbabwe

Selasa, Januari 04, 2011

DARI SAHABAT KU


Saat ku terjaga di penghabisan malam, saat mataku perlahan terbukakarena mendengar suara sang jantan dari balik kandangyang saling bersahutan, selembar kertas yang berada tepat di hadapan ku membuatku sejenak melupakan luapan ucapan dari segala alam menyambut datangnya fajar baru, anugerah dari Sang Pemilik Bumi. Ku raih kertas tersebut dan dengan mata yang masih berat tuk terbuka, ku mulai membaca goresan tinta hitam di atas kertas itu...

AKU DATANG LAGI, SOBAT

Maaf mengganggu di akhir malam,
tanpa udara bisikan dariku
Maaf telah menghinamu saat tenggelam,
dengan nada yang merindu
karena dengan sejenak hatiku mendengar sebuah kerinduan masa lalu


Aku datang sobat,
Aku kembali tanpa obat, dan kembali dengan jerit masa lalu
Saat topi setengah jadi yang kau simpan menjadi kebanggaanku saat itu
Sepertinya engkau slalu menantiku untuk berlari di pembaringanmu